Senin, 27 April 2015

Karl Marx



KARL HEINRICH MARX lahir tanggal 5 Mei 1818 di Trier Rhineland Jerman. Kedua orangtuanya berasal dari keluarga rabbi Yahudi. Namun karena keadaan politik tidak menguntungkan, ayahnya – seorang pengacara - memutuskan masuk Protestan. Kelak peristiwa ini mempengaruhi pandangan MARX bahwa agama bukan faktor terpenting yang mempengaruhi tingkah laku. Sebaliknya, agama mencerminkan faktor sosial ekonomi yang mendasar
Selain ayahnya, FREIHERR LUDWIG VON WESTPHALEN merupakan orang yang berperan penting mengasah intelektual MARX di awal usianya.MARX kuliah di Bonn, kemudian pindah ke Berlin di mana dia mengenal pemikiran HEGEL. Gagal masuk dunia akademis, MARX menjadi redaktur Rheinishe Zeitung. Tak lama setelah pernikahannya dengan JENNY VON WESTPHALEN, mereka pindah ke Paris. Selama di Paris (1843-1845), MARX mengenal pemikir-pemikir sosialis Prancis seperti SAINT-SIMON dan PROUDHON dan tulisan-tulisan ADAM SMITH dan DAVID RICHARDO

KARYA DAN PEMIKIRAN MARX
         The Holy Family (ditulis bersama ENGELS)
         The German Ideology (ditulis bersama ENGELS)
KOMUNITAS SUKU BANGSA PRIMITIF
STRUKTUR SOSIAL KOMUNAL PURBA
TAHAP FEODAL
TAHAP BORJUIS
TAHAP KAPITALIS
TAHAP SOSIALIS
TAHAP KOMUNIS
         The Communist Manifesto
         Foundations of the Critique of Political Economy
         A Contribution to the Critique of Political Economics
         Das Kapital

ANALISIS SOSIAL EKONOMI TENTANG KAPITALISME
Sumbangan MARX paling berharga bagi sosiologi adalah usahanya yang konsisten menemukan dan menggambarkan mekanisme perubahan sosial, ekonomi, dan politik dikaitkan dengan sistem kapitalis yang berkembang menurut MARX, kapitalisme tidak rasional, karena menggali lubang kuburnya sendiri!

MENGAPA KAPITALISME TIDAK RASIONAL?
Karena akan terjadi perkembangan teknologi à privat property mengumpul pada sedikit orang. Privat profit makin tinggi à market competition tidak dapat di-manage lagi (monopoli, oligopoli) à anarchy of production. Kelompok kapitalis  menengah terdesak ke bawah à bergabung dengan kelas proletar à timbul kesadaran kelas à berjuang menggulingkan sistem kapitalis à muncul masyarakat komunis tanpa kelas (dalam The Communist Manifesto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar